Sabtu, 22 Desember 2012

Top 10 Scream Vocalist - Alvin Version

Halo pembaca...

lama tak bertemu, secara Gue lagi ulangan umum, jadi ya....belajar & belajar!

okelah. lanjut.

Gue suka lagu-lagu dari band barat kayak Bring me the horizon, The devil wears prada, de-el-el.
Jadi alvin bikin daptar vokalis terbaik (versi alvin looooh!!)

1. Danny Worsnop - Asking Alexandria
  
"ayo semua...goyanganya manaaaa...????"
YO! Danny Worsnop adalah frontman band Asking alexandria, Scream-nya hebat, trus pas nyanyi biasa....MANTAAAAP!!!
Lagu yang dianjurkan: I was Once Possibly Maybe, Perhaps....,The Final Episode, A Prophecy.
udah kayaknya pembaca tau tentang dia....

2. Jeremy Mckinnon - A day to remember

Jeremy McKinnon, scream sekaligus clean vocal di band A day to remember. Pernah nyanyi bareng Band Pierce the Veil (lagu "Caraphernelia") dan nyanyi bareng Mike Hranica (itu loh, lagu " I'm Made Of Wax Larry What Are You Made Of" ). Oh iya! dia punya suara serak-serak basah (baca: scream) dia dan suara merdu (dia jadi clean vocal juga loh.) yang khas.
Lagu yang dianjurkan: Since You Been Gone,  Monument, You Already What You Are.

3. Oliver Sykes - BMTH
 

Kalo Pembaca agar-agar eh, Jeli, dia di albumnya sekarang (There is a hell believe i've seen it, There is a heaven let's keep it a secret), dia tuh cuma make teknik vocal Death, yaitu suara agak merdu tapi dengan sentuhan serak yang lumayan keras (kayak Randy Blithe gitu.). tapi lagunya tetap asoy kok!
Lagu yang dianjurkan: Alligator Blood, Traitors never play hangman, pray for plagues

4. Mike Hranica - The Devil wears prada
 

Ini kesukaan gue loh...
Suara Scream yang khas punya dia emang hebat!
Kalo pembaca ga' tau, dia nggantiin posisi keyboardis TDWP terdahulu.(sekarang udah diganti keyboardisnya)(sebelum Mike gabung, keyboardisnya lah yang nyanyi scream).
[rahasia: ternyata Mike Hranica jago main Sepeda BMX loh...hebatt!)
Lagu yang dianjurkan: Mammoth, Danger:wildman, Vengeance

5. Ross Kenyon - Confide
   

Dialah satu-satunya anggoto asli di band Confide (udah bubar). suaranya yang khas membuat orang terpukau deh! dijamin!
Lagu yang dianjurkan: I never saw it coming, Now or never, Cant see the forest from the trees.

6. Caleb shomo - Attack Attack!
 

Caleb Shomo ini keyboardis merangkap vocalist di Attack Attack!. dulu gendut loh, tapi sekarang, ya.....liat aja foto diatas!
dia mulai nggantiin Nick Barham yang out dari band sehabis album "Someday Came Suddenly".
Lagu yang dianjurkan: Smokahontas, The Motivation, Sexual Man Chocolate

7. Levi Benton - miss may i

-scream yang pas dari band dia emang patut jadi nomor 7 (segi lagu)
-scream yang agak-agak jelek (saat Live) (maap ya bang Levi!)
Lagu yang dianjurkan: Relentness chaos, forgive & forget

8. Mitch Lucker - Suicide Silence
 

scream cemrengnya  yang bagus jadi pengiring lagu "Wake up" (album No time to bleed).
kalo agan-agan tau, dia itu satu-satunya anggota termuda di Suicide Silence.
Lagu yang dianjurkan: unanswered, you only live once

9. Austin Carlile - Of mice and men


mantan anggota Attack Attack! ini punya teknik scream vocal yang bagus!
mungkin pembaca tau biografinya jadi ga usah panjang lebar.

lagu yang dianjurkan:Purified, I'm Monster, YDG

10. Alex Koehler - Chelsea Grin
  
Alex Koehler ini salah satu anggota pertama Chelsea Grin. suara screamnya baik tapi agak kurang klop.
lagu yang dianjurkan:Regreants,Human Condition.


udah ya gan Gue mau mandi
Salam Unyu!